Wednesday, September 06, 2006

RINDU


Denting kalbu, mencari lagu
Memainkan nada, pertanda gundah

Sulur sulur waktu hanya meratap
Menangisi detik berlalu lewati gelap

Silih hati berganti rasa dan tanya
Mendulang sesal tak kunjung selesai

Kunang kunang duduk terpaku
Mendiami hati dalam tumpukan kaku

Sesekali rasa datang menderu
Membongkar perisai penjaga logikaku

Satu saja pinta bersauh
Hanya disampingmu yang aku mau

Berlumur rindu, menuai sendu
Kapankan bertemu? Aku juga tidak tahu...

Aku rindu kamu, ri...Sejadi jadinya bisa rindu dirasa.

12:00 – September 6, 2006

No comments: